Wednesday, December 4, 2013

Tutorial Desain Adobe Illustrator (Part4)

Langkah 19

Simpan desain di tengah kanvas dan atur ukurannya.
Mendesain Kaus dengan Adobe Illustrator dan Presentasi dengan Mockup PSD
Mendesain Kaus dengan Adobe Illustrator dan Presentasi dengan Mockup PSD

Langkah 20

Simpan gambar (Ctrl + S). Secara otomatis desain dalam mockup akan berubah.
Mendesain Kaus dengan Adobe Illustrator dan Presentasi dengan Mockup PSD

Langkah 21

Bagaimana jika kita ingin menggunakan warna lain? Mudah saja, dalam mockup tersedia beberapa warna. Klik ikon mata di depan group layer Olive untuk mengaktifkan kaus dengan warna hijau tua.
Mendesain Kaus dengan Adobe Illustrator dan Presentasi dengan Mockup PSD
Ulangi proses ini untuk mengaktifkan warna kaus yang lain. Ternyata, kaus hijau muda menurut saya lebih bagus.
Mendesain Kaus dengan Adobe Illustrator dan Presentasi dengan Mockup PSD

Langkah 22: Mengubah Latar

Saya juga belajar dari desainer kaus terkenal, Jeff Finley dari Go Media. Bahwa detail-detail kecil yang sebetulnya tidak berhubungan dengan desain kaus bisa mempermudah klien menyetujui projek tersebut. Salah satunya adalah latar mockup.
Untuk kaus dengan warna terang seperti ini, saya rasa latar grunge gelap default seperti ini tidak begitu cocok. Kita perlu mengubahnya. Klik ganda layer Smart Object texture.
Mendesain Kaus dengan Adobe Illustrator dan Presentasi dengan Mockup PSD

Langkah 23

Isi latar dengan warna putih. Ambil tekstur Watercolor Grunge dari WeGraphics dan turunkan Opacity-nya menjadi 40%.
Mendesain Kaus dengan Adobe Illustrator dan Presentasi dengan Mockup PSD

Langkah 24

Gunakan brush besar dan lembut untuk melukis hitam di keempat pojok kanvas. Simpan file latar (Ctrl + S) kemudian tutup (Ctrl + W).
Mendesain Kaus dengan Adobe Illustrator dan Presentasi dengan Mockup PSD

Hasil Akhir

Di bawah adalah hasil akhir desain kaus yang kita peroleh.
Mendesain Kaus dengan Adobe Illustrator dan Presentasi dengan Mockup PSD

No comments:

Post a Comment